IKUTI
SEKILAS INFO
  • 5 tahun yang lalu / temukan dan pilih paket tour dan promo wisata terlengkap dengan harga terjangkau dengan pelayanan terbaik di bali
  • 5 tahun yang lalu / yuk buruan booking segera tour di bli anda bersama kami, di jamin puas !!!
Pantai Tanah Barak Bali - Harga Tiket Masuk &  Detail Lokasi

Pantai Tanah Barak Bali – Harga Tiket Masuk & Detail Lokasi

Oleh : admin - Kategori : Blog
20
Mar 2023

Pantai Tanah Barak Uluwatu adalah salah satu pantai yang terletak di daerah Uluwatu, Bali, Indonesia. Pantai ini terkenal karena keindahan pemandangannya yang menakjubkan dan juga ombaknya yang cocok untuk berselancar.

Sebelumnya pemerintah daerah membuka akses menuju Pantai Pandawa dan Pantai Melasti Bali dengan membelah tebing kapur yang ada di selatan pulau Bali. Namun akses masuk ke pantai tanah barak ini yang terbaru dan terbaik saat ini.

Situasi pantai baru di bali selatan ini jadi populer dan hits di media sosial seperti facebook, instagram, tweeter dan youtube. Para pengunjung yang masuk ke lokasi ini akan disambut dengan jalan yang eksotis dengan panorama alam sekitarnya.

Kemudian melewati celah bukit yang sudah di belah. Biasanya para wisatawan mendokumentasikan momen indah dan cantik ini berpoto ria dengan latar belakang tebing Pantai Tanah Barak unggasan Bali.

Detail Lokasi Pantai Tanah Barak Bali

Disarankan bagi pengunjung untuk membawa kendaraan roda dua, karena di tempat itu tidak ada lahan parkir untuk kendaraan roda empat. Namun, bagi pengunjung yang membawa kendaraan roda empat, dapat parkir di kawasan Pantai Pandawa dan menyewa kendaraan yang disediakan untuk diantar ke sana.

Menurut Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan DTW Pantai Pandawa, Wayan Duarta, Tanah Barak merupakan objek wisata baru di Desa Kutuh, yang merupakan pengembangan kawasan wisata Pantai Pandawa pada sisi kanan. Objek wisata ini akan dikembangkan sebagai zona wisata yang eksotis, lengkap dengan fasilitas pendukung yang diperlukan. Di sana juga akan dibangun sejumlah glamping, yang diharapkan dapat dilakukan di tahun ini. 

Bukit yang dibelah itu juga yang kemudian membuat Pantai Tanah Barak menjadi terkenal dan viral di media sosial.

Namun, yang perlu diketahui, untuk menuju Pantai Tanah Barak atau Pantai Batu Barak ini wisatawan disarankan untuk menggunakan sepeda motor karena tidak adanya tempat parkir untuk mobil atau bus.

Pantai Tanah Barak Uluwatu ( Instagram @alanadwiii )

Beberapa Informasi Mengenai Pantai Tanah Barak Uluwatu Antara Lain :

  1. Lokasi: Pantai Tanah Barak Uluwatu terletak di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
  2. Akses: Untuk mencapai pantai ini, pengunjung harus melewati jalan yang berkelok-kelok dan menuruni tangga yang curam. Namun, pemandangan yang ditemui di sepanjang perjalanan sangat indah dan mempesona.
  3. Keindahan: Pantai Tanah Barak Uluwatu memiliki pasir putih yang bersih, air laut yang jernih, dan batu karang yang indah. Selain itu, pemandangan matahari terbenam di pantai ini juga sangat memukau.
  4. Aktivitas: Aktivitas yang dapat dilakukan di Pantai Tanah Barak Uluwatu adalah berselancar, berenang, snorkeling, atau hanya menikmati keindahan pantai sambil bersantai.
  5. Tips: Sebaiknya pengunjung membawa air minum dan makanan sendiri karena di sekitar pantai tidak terdapat warung atau restoran. Selain itu, pengunjung juga sebaiknya berhati-hati saat berenang atau berselancar karena ombak di pantai ini bisa cukup besar dan berbahaya.
View Pantai Tanah Barak Bali ( Instagram @anjarbaeya )

Harga Tiket Masuk Pantai Tanah Barak

Lokasi Pantai Tanah Barak ( Instagram @puputpsari_ )

Hingga saat blog ini di buat, harga tiket masuk untuk ke pantai tanah barak bali hampir sama dengan harga tiket masuk di pantai pandawa uluwatu. Yaitu :

  • Tiket Masuk untuk anak-anak harganya Rp.3.000,- / orang
  • Sedangkan tiket masuk dewasa harganya Rp.8.000,- / orang
  • Untuk tiket masuk kendaraan bermotor Rp.2.000,- / motor

Untuk menuju ke lokasi pantai, anda tidak bisa menggunakan kendaraan roda 4 ke lokasi, mengingat ruas jalan yang sangat sempit. sementara hanya bisa dilaui oleh kendaraan roda dua.

Jam Berkunjung Ke Pantai Tanah barak

bagi anda yang mau mengunjungi pantai yang lagi hits di bali ini, kalau mau menggunakan mobil, bisa parkir mobilnya telebih dahulu di depan tiket masuk di semak belukar dan jalan kaki ke pantainya. Di rekomendasikan agar datang ke pantai ini di jam 9 pagi sampai jam 11 pagi. karena kalau siang, matahari sudah panas serta batu kapurnya terhembus oleh angin. sehingga akan menyebabkan mata sakit. alternatif lainnya yaitu bisa ke pantai ini di sore hari agar tidak panas.

Credit Picture By @swandewi_101 Via Instagram.com

Demikian Informasi yang bisa kami berikan untuk temen – temen semua mengenai pantai tanah barak uluwatu, bali. bagi yang mau liburan yang gak ribet, bisa konsultasikan langsung kebutuhan liburan kamu bersama kami ya. klik tombol whatsapp kami di bawah ini untuk konsultasi kebutuhan liburan kamu di bali sekarng juga !!!

0 Komentar